Connect with us

Music News

‘Ballad of the Mighty I’, Single Baru Noel Gallagher ft. Johnny Marr

Diterbitkan

pada

Noel Gallagher telah meluncurkan single terbarunya yang berjudul “Ballad of the Mighty I”. Lagu yang diambil dari album solo keduanya itu, Chasing Yesterday, direkam bersama Johnny Marr. Single ini secara resmi akan dilepas pada 23 Februari, sepekan sebelum album rilis.

Gallagher mengungkapkan bahwa gitaris the Smiths tersebut merekam “Ballad of the Mighty I” tanpa mendengar demonya terlebih dahulu. “Dia datang dengan dua gitar dan satu tas pedal efek. Harus saya katakan bahwa dia luar biasa.”

“Dia berada di atas sana, di level yang berbeda dari kami semua. Hasilnya adalah buncahan energi yang membantu terciptanya ‘Mighty I’ sebagai salah satu lagu terbaik yang pernah saya buat.”

Pendiri Oasis ini kemudian tampil dalam konser Marr di O2 Academy Brixton pada 23 November 2014, di mana mereka membawakan “Lust for Life” milik Iggy Pop dan lagu dari eks band Marr, the Smiths, yaitu “How Soon Is Now”.

Simak lagunya di bawah.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *