Connect with us

Music News

Brian Wilson Dibuatkan Konser Tribut di Los Angeles

Diterbitkan

pada

Bekas personil The Beach Boys, Brian Wilson, akan dibuatkan sebuah konser tribute di Los Angeles bulan Maret ini. Gelaran ini juga menjadi sebuah antisipasi album solo kes Brian Wilson yang berjudul ‘No Pier Pressure’.

Konser tribut yang dinamakan “Brian Fest: A Night to Celebrate the Music of Brian Wilson” akan menampilkan nama-nama seperti Norah Jones, Brandon Flowers, Ann Wilson dari Heart, dan Wilson Phillips, juga masih banyak nama lagi. Brian Wilson sendiri akan tampil secara spesial.

Musisi lain yang dijadwalkan akan tampil yaitu Al Jardine (bekas personil satu grup musik), Wayne Coyne dan Steve Drozd dari The Flaming Lips, Devendra Banhart, Bethany Cosentino, M. Ward, dan Joy Williams. Juga ada penampil-penampil rahasia yang akan menjadi kejutan di acara tersebut.

Brian Fest itu sendiri akan diadakan di Fonda Theatre, Los Angeles pada tanggal 30 Maret. Hasil penjualan tiketnya akan disumbangkan ke Sweet Relief Musicians Fund.

Pengelola acara Brian Fest adalah Best Fest, yang sebelumnya pernah membuat konser tribut untuk Bob Dylan, Tom Petty, dan The Rolling Stones. Masing-masing acara dibuat dengan menggunakan kata “Fest” di belakangnya. Tahun lalu, pengelola ini membuat konser tribut George Fest untuk George Harrison.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *