Music News
Carpark Records Rayakan Ulang Tahun ke-16 dengan Kompilasi Bertema Bola Basket
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2015/02/Carpark-16th-Anniversary-0b46a32c-658x600.jpg&description=Carpark Records Rayakan Ulang Tahun ke-16 dengan Kompilasi Bertema Bola Basket', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Label yang berbasis di Washington, D.C (sebelumnya di Brooklyn, New York), Carpark Records, telah merilis album oleh Toro Y Moi, Beach House, Dan Deacon, Cloud Nothings, Young Magic, Speedy Ortiz, dan banyak musisi independen lainnya. Tahun ini mereka merayakan ulang tahun ke-16, dan untuk menandai peristiwa ini, Carpark akan membuat seri konser serta kompilasi 12-inch yang berisi lagu-lagu yang belum pernah dirilis. Simak trailer selebrasi di bawah.
Cakram padat bertema bola basket terdiri dari 28 lagu. Album ini akan dirilis pada 28 Mei secara terbatas hanya berjumlah 600 keping. Seluruh keuntungan bakal disumbangkan kepada Little Kids Rock, badan amal yang mendukung edukasi musik K-12.
Para musisi yang muncul di antaranya Skylar Spence (sebelumnya dikenal dengan Saint Pepsi), yang lagunya “Practice”, bisa didengar di bawah (menampilkan sample mantan pebasket Allen Iverson), juga ada Toro Y Moi, Speedy Ortiz, Dan Deacon, TEEN, Memory Tapes, dan masih banyak lagi. Simak susunan lengkapnya di bawah.
Carpark bakal mengadakan konser perayaan di Brooklyn, Austin, dan Washington, D.C. pada Maret mendatang, dengan pengisi acara seperti Cloud Nothings, Skylar Spence, Dent May, dll. 50 pengunjung pertama dalam tiap konser akan menerima kaos ulang tahun gratis.
1. Young Magic – “NETS”
2. Montag – “Drop a Dime”
3. Safety Scissors – “Orange Roughy”
4. Jayson Gerycz – “Dribble Dribble”
5. Young Magic – “All Net (Celebration Dance)”
6. TEEN – “Dylan and Chong Playing Basketball”
7. Thomas J Duke – “Manute Bol”
8. Jake Mandell – “2008”
9. Signer – “Roll, Pick, and Roll Again”
10. Skylar Spence – “Turnover”
11. Sadie Dupuis – “Theme from Babadook”
12. Montag – “Basket Case”
13. Ear Pwr – “I Would Rather Be Shopping”
14. Jason Urick – “Double Dribble”
15. Memory Tapes – “Go Play Outside”
16. Lowt Ide – “Your Turn”
17. Skylar Spence – “Practice”
18. Dan Deacon – “1 Wand from the 9 Piles”
19. So Takahashi – “Dribble Commander”
20. Jimmy Whispers – “Mugsy Bogus”
21. Chandos – “Traveling”
22. GRMLN – “Buzzer Beat”
23. Toro Y Moi – “Space Jam”
24. Greg Davis – “Paxson”
25. Ear Pwr – “Beyond the Arc”
26. Dog Bite – “Hoops”
27. Adventure – “Ewww”
28. Speedy Ortiz – “Basketball (Demo)”