HARDCORE ROMANCE TOUR : Tur Pamungkas 9 Kota. Baca Infonya Disini×
Connect with us

Flash News

Death Cab for Cutie Perkenalkan Single Baru, ‘Black Sun’

Dipublikasikan

pada

Death Cab for Cutie meluncurkan lagu berbau psikedelik berjudul “Black Sun”, yang merupakan single pertama dari album kedelapan mereka, Kintsugi. Kelompok indie rock ini melepas lagu dalam medium video lirik, disertai dengan jadwal tur Amerika Utara. Simak di bawah.

Kintsugi, yang diproduseri oleh Rich Costey, akan dirilis pada 31 Maret via Atlantic Records. Album ini merupakan yang pertama sejak ditinggal pendiri/produser/multi-instrumentalis Chris Walla pada akhir tahun silam (setelah berkontribusi dalam sesi rekaman).

Beberapa pekan silam bassis Nick Harmer menjelaskan makna judul album kepada Rolling Stone. “Merupakan ragam seni Jepang di mana mereka menggunakan keramik yang sudah retak dan hancur dan merekatkannya kembali dengan emas asli,” papar Harmer. “Proses perekatan kembali objek tersebut adalah bagian visual dari sejarahnya. Yang menyelaraskan kami sebagai sebuah filosofi dan berhubungan dengan apa yang telah kami lalui, baik secara personal maupun profesional.”

Pada wawancara yang sama, frontman Ben Gibbard mendiskusikan pesawat kreativitas baru dan tantangan untuk terus maju kendati ditinggal rekannya sejak lama. “Ini merupakan kesempatan bagi band untuk menjadi sesuatu yang hanya dapat terjadi dengan kehilangan pendiri band,” tukasnya. “Adalah tujuan kami membuat album yang berada di jajaran karya-karya terbaik kami. Saya menghargai dan mengerti kenapa orang-orang menyukai Transatlanticism atau We Have the Facts atau Narrow Stairs. Dan saya berharap, seraya kami terus maju, orang-orang akan mendengar dengan sedikit mungkin prasangka, agar mereka mendengar musik kami apa adanya dan bukan seperti apa yang mereka inginkan.”

Tur Amerika Death Cab for Cutie akan dibuka oleh The Antlers dan Tune Yards, dimulai pada 10 April di Mesa, Arizona. Trio Gibbard, Harmer, drummer Jason McGerr akan dibantu oleh rekrutan baru Dave Depper (Menomena, Fruit Bats) dan Zac Rae (Fiona Apple, Lana Del Rey, Gnarls Barkley) pada gitar dan kibord.

YouTube video
Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *