New Tracks
Good Gestalt Merilis Dua Lagu Tentang Pengalaman Mereka Menghadapi Krisis Diri
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2024/08/Good-Gestalt.jpg&description=Good Gestalt Merilis Dua Lagu Tentang Pengalaman Mereka Menghadapi Krisis Diri', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Pandemi Covid-19 yang sempat melanda dunia, telah berhasil memporak-porandakan hampir segala aspek kehidupan di masyarakat, tak terkecuali Good Gestalt, unit indie pop/rock asal kota metropolitan, Jakarta.
Masa pandemi menghadirkan tantangan yang signifikan bagi Good Gestalt, yang memaksa mereka untuk hiatus hingga hampir lima tahun. Selama masa ini, para personel menyalurkan perasaan kesepian dan terisolasi ke dalam musik.
Dibentuk pada masa kuliah mereka di tahun 2019, Ariel, Yoga, Farras, dan Farrah tetap berkarya dengan semangat dan dedikasi tinggi terhadap perjalanan musik mereka yang terus berkembang. Mereka banyak mendapatkan inspirasi dari band-band seperti Adventures, Citizen, Fiddlehead, Pity Sex, Beabadoobee, dan banyak musisi indie emo/rock lainnya. Inspirasi-inspirasi tersebut yang akhirnya membentuk karya mereka sehingga bisa selaras dengan pengalaman dan emosi mereka.
Pada tanggal 23 dan 25 Agustus 2024, Good Gestalt akan merilis double single yang menampilkan lagu ‘Ride Back Home’ dan ‘Where Do You Go to Seek Solace?’. Kedua lagu tersebut direkam di Pepperoni Studio dan cukup menunjukkan evolusi musikal band ini. Lagu-lagu tersebut memadukan lirik yang introspektif dengan penulisan lagu dan instrumentasi yang dinamis, yang mencerminkan pertumbuhan dan komitmen mereka terhadap karyanya.
‘Ride Back Home’ dan ‘Where Do You Go to Seek Solace?’ lahir dari masa introspeksi dan krisis pribadi mereka pada saat pendemi. Kedua lagu ini pun menjadi pelampiasan emosional, melukiskan gambaran bagaimana individu melewati emosi yang tidak stabil dan belajar untuk terlepas dari situasi tersebut.
Dengan dirilisnya ‘Ride Back Home’ dan ‘Where Do You Go to Seek Solace?’ pada tanggal 23 dan 25 Agustus 2024, Good Gestalt mengajak para pendengar untuk bergabung ke dalam perjalanan musik mereka.