Connect with us

Flash News

Hatefield Bersiap Lepas EP Perdana, ‘Into The Woods’

Diterbitkan

pada

Hatefield tidak lama lagi akan segera merilis mini album perdana mereka yang berjudul Into The Woods. Setelah sebelumnya melepas dua buah single untuk memperkenalkan musik mereka, yaitu “The Great Dictator” dan “Hostility”, Hatefield menyatakan bahwa alasan mereka siap untuk mengeluarkan EP ini adalah untuk menampung material- material kepunyaan mereka yang telah rampung.

Kami mempersiapkan EP Into The Woods ini sebagai wujud representasi kerja keras kami dalam rangka meramaikan scene musik tanah air. EP ini menceritakan tentang perjalanan para manusia individual dalam menghadapi kebencian terhadap berbagai aspek kehidupan, seperti sosial, uang, bahkan orang tua,” ungkap Hanussa, vokalis sekaligus gitaris dari Hatefield.

Sebagai persiapan dalam mencapai semua target tersebut, Hanussa bersama rekan-rekannya, Aga dan Rashta, berkeinginan besar untuk membuat sebuah impact di skena musik Indonesia sehingga dapat mencapai tujuan besarnya, yakni the next big thing in Indonesian Hard Rock scene.

Di tahun 2015 ini, kami memiliki target cukup realistis namun sekaligus memberikan yang terbaik melalui karya-karya kami. Pada akhirnya, kami siap untuk bekerjasama dengan salah satu label music yang dapat memahami lagu-lagu kami,” tutup Hanussa.

photo: Doc. Hatefield

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *