Connect with us

New Tracks

Kiilas Balik Era Melodic Punk, ZieL Ingatkan Untuk Tidak “Cari Mati”

Profile photo ofigoy

Diterbitkan

pada

ZieL

Unit band melodic punk asal Bekasi, ZieL, baru saja merilis single dan video musik perdana mereka yang berjudul “Cari Mati”. Lagu ini mengangkat tema tentang kekaguman seseorang terhadap pasangan orang lain, yang pada akhirnya harus berhenti karena harapan dan kenyataan tidak berjalan seiring. Dengan lirik yang lugas, “Cari Mati” menawarkan refleksi pada hubungan yang penuh dilema dan perasaan yang tak terbalas.

Ziel Cari MatiZieL merupakan band keluarga yang terbentuk pada Desember 2023. Band ini beranggotakan Vallian dan Beckham, yang sebelumnya aktif di band Pro Monkey dan Last Goal!, serta Varian, yang merupakan bagian dari band asal Bekasi, Smokeguns dan Odong-Odong.

Salah satu hal menarik dari band ini adalah mereka tidak memiliki vokalis utama. Semua anggota memegang instrumen di proyek lain, yang menjadikan ZieL unik dan tidak konvensional.

Lagu “Cari Mati” diciptakan oleh Vallian, dan liriknya membawa pesan penting untuk tidak menginginkan sesuatu yang sudah dimiliki orang lain.

Meski dibalut dengan gaya bahasa yang sederhana dan terkesan cheesy, lagu ini berhasil menyentuh perasaan banyak orang karena sangat relevan dengan situasi kehidupan sehari-hari. Lagu ini juga disertai dengan sentuhan nuansa musik Jepang serta tempo cepat, yang membawa pendengar bernostalgia dengan era keemasan genre melodic punk beberapa tahun silam.

Dalam proses pembuatan video musik “Cari Mati”, ZieL bekerja sama dengan Andika Tegar dari Turn Head sebagai sutradara sekaligus director of photography (DOP). Kolaborasi ini menghasilkan video yang dinamis dan mendukung pesan yang disampaikan melalui lagu tersebut.

ZieL Band

“Cari Mati” dipilih sebagai single pembuka untuk memperkenalkan band ini kepada penikmat musik dan menjadi jembatan menuju perilisan single-single berikutnya yang akan masuk dalam album debut mereka.

Lagu ini telah tersedia di kanal YouTube ZieL Bersaudara serta dapat dinikmati melalui berbagai platform musik digital seperti Spotify dan Apple Music.

Dengan peluncuran “Cari Mati”, ZieL siap meramaikan kancah musik lokal dan menawarkan warna baru bagi penggemar melodic punk di Indonesia.

Tetap pantau perjalanan musik mereka dan tunggu single selanjutnya yang dijanjikan akan lebih menarik!

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *