Connect with us

Music News

Kolaborasi /rif dan Koil di ‘Party Party Party’

Diterbitkan

pada

Dua raksasa musik rock kota Bandung, /rif dan Koil, yang kini berada dibawah satu manajemen baru saja merilis sebuah video kolaborasi berjudul “Party Party Party”. Ide awal kolaborasi berasal dari pihak manajemen mereka, yaitu Rock Management.

Josua sebagai perwakilan dari Rock Management melontarkan ide tersebut usai /rif dan Koil tampil bersama di kota Purwokerto. Ide kolaborasi dua band di Indonesia memang cukup jarang ditemui. Kebanyakan adalah kolaborasi sebuah band dengan seorang musisi lainnya. Sementara kolaborasi 2 buah band rock, merekam lagu baru bersama adalah sesuatu yang sangat langka di Indonesia.

Proyek kolaborasi ini juga didukung oleh pihak Jack Daniels. Sedangkan “Party Party Party” sendiri adalah sebuah lagu yang secara sederhana bercerita tentang bagaimana hidup ini sebaiknya dijalani. Pasang surut kehidupan yang membuat setiap orang terpaksa mengalami jatuh bangun.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *