Connect with us

Flash News

Sebelum Tampil di Laneway Festival, Mac DeMarco Gelar Konser di Jakarta

Diterbitkan

pada

mac de marco studioramaSebuah berita yang cukup mengejutkan muncul dari kelompok kolektif musik Studiorama. Mereka mengumumkan bahwa Studiorama telah bekerjasama dengan pihak promotor Prasvana untuk memboyong solois asal Kanada, Mac DeMarco, agar bisa dihadirkan ke Jakarta sebelum dirinya menggelar pentas di ajang Laneway Music Festival 2015 di Singapura.

Mac DeMarco merupakan seorang musisi pengusung musik lo-fi yang namanya melejit usai melepas beberapa album seperti Ying Yang (2010), Rock and Roll Night Club (2012), 2 (2012) dan Salad Days (2014). Ia dijadwalkan tampil di Laneway Music Festival 2015 pada tanggal 24 Januari 2015 mendatang bersama Banks, Lykke Li, Pond, St. Vincent, Future Islands dan beberapa musisi lokal Malaysia serta Singapura.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi tambahan mengenai pentas Mac DeMarco di Jakarta nanti kecuali tanggal yang sudah ditentukan oleh pihak Studiorama dan Prasvana, yaitu 22 Januari 2015.

In case you haven’t heard, Prasvana and STUDIORAMA will be bringing Mac DeMarco’s dreamy lo-fi “jizz-jazz” sound to Indonesia for the first time next year, before heading to Laneway Festival. Look forward to his unhinged and colorful live performance on Thursday, 22 January 2015. Stay tuned for further details, some time this week,” tulis Studiorama di halaman resmi Facebook mereka.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *