Connect with us

Flash News

Majemuk Records Rilis Ulang EP ‘Antah Berantah’ dari The Upstairs

Diterbitkan

pada

The Upstairs yang kini hanya tinggal menyisakan nama Jimi Multhazam dan Andre Kubil sebagai personil asli, menyebar kabar bahwa mereka akan turut berpartisipasi untuk ajang Record Store Day 2015. Disana mereka akan merilis ulang salah satu rilisan terbaik mereka, yaitu EP Antah Berantah dibawah bendera Majemuk Records.

Mini album yang sebelumnya dilepas secara mandiri pada tahun 2002 silam ini, kini hadir dalam bentuk kaset dan CD.  “Antahberantah EP / @theupstairs dirilis ulang format CD dan Kaset oleh @majemukrecords di Record Store Day Jakarta 19 April nanti,” tutur Jimi Multhazam sang vokalis melalui akun resmi Instagram miliknya, @pijarboy.

Hingga berita ini diturunkan, baik pihak The Upstairs maupun Majemuk Records belum memberi informasi lanjutan mengenai rilisan ini, mulai dari berapa jumlah rilisan ulang EP Antah Berantah ini dan berapa harganya. Mini album Antah Berantah sendiri memuat nomor-nomor klasik milik The Upstairs yang beredar pada medio 2002 seperti “Mosque Of Love”, “Nilai Nilai Nilai”, “Anarki” serta “Modern Bob”.

photo: Instagram Jimi Multhazam

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *