Connect with us

Flash News

Michael Bublé Akan Gelar Konser di Jakarta dalam Asia Tour 2015

Diterbitkan

pada

Kalian yang sudah akrab dengan lagu-lagu pop hits macam “Home”, “It’s A Beautiful Day”, “Close Your Eyes” hingga “Everything”, tentu saja tahu siapa nama pelantun tembang-tembang tersebut. Penyanyi asal Kanada yang kini berusia tiga puluh lima tahun, Michael Bublé, dijadwalkan untuk menyapa para penggemarnya di Jakarta dalam rangkaian konser Asia Tour.

Berita ini turun langsung dari page resmi Michael Bublé di Facebook. Selain Indonesia, Michael Bublé juga menyelipkan nama Shanghai, Singapore, Hong Kong, Bangkok, Kuala Lumpur, Manila dan Tokyo sebagai destinasi konser selama bulan Januari hingga Februari tahun 2015 mendatang. Untuk Jakarta sendiri, Michael Bublé dijadwalkan untuk tampil pada 29 Januari 2015.

Michael has announced new tour dates in Asia! Public onsale, venue info and Bungalow-B member presale information is coming soon.” keterangan resmi dari page Michael Bublé.

Namun hingga saat ini, belum ada kabar resmi yang menyebutkan siapakah promotor lokal yang berhasil menghadirkan solois bersuara merdu ini untuk menyapa para penggemarnya di Indonesia. Hanya nama Dainty Grup International yang tertera disana. Oleh karena itu, harga tiket resmi untuk konser Michael Bublé di Jakarta nanti pun juga belum beredar.

photo: traveltrain.com

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *