Connect with us

Gigs

Mr. Sonjaya Gelar Pertunjukkan “Mahabbah Alam Raya” di Bandung

Diterbitkan

pada

Mahabbah Alam Raya ialah sebuah proyek kolaborasi antara Mr. Sonjaya dan Parahyena. Acara ini juga didukung oleh FIGHT (From Indonesia Against Human Trafficking) dan Heartbreak TV. Berawal dari gagasan untuk mengeksplorasi makna Cinta, acara ini dibuat untuk menyebarkan kepada masyarakat bahwa cinta itu bukan hanya sekedar romantika di antara dua manusia.

Mencintai Alam Raya merupakan bentuk paling sederhana dari makna cinta itu sendiri. Acara ini akan menampilkan suguhan musik dari Mr. Sonjaya dan Parahyena, serta kampanye #FREEHUGS dari teman-teman FIGHT. Sementara Heartbreak TV akan mendokumentasikan seluruh kegiatan acara.

Tidak hanya itu, 50 bibit tanaman lindung akan dibagikan dan dipantau perkembangannya selama enam bulan melalui media sosial. Mr. Sonjaya mengundang teman-teman untuk datang dan berpartisipasi dalam acara Mahabbah Alam Raya yang akan dilaksanakan;

Tempat : Teater Kebon, STSI. Jl. Buah Batu 212, Bandung – Jawa Barat
Waktu : 14.30 WIB – selesai.

Mahabbah Alam Raya merupakan suatu awal dari sebuah kolaborasi antara para pengisi acara dan teman-teman semua untuk mulai mempunyai kesadaran dalam merawat alam raya dan meghargai sudut pandang seseorang tentang cinta mulai dari hari ini, esok, dan seterusnya.

“Dimana bumi dipijak, di situ cinta ditebar”

ePoster Mahabbah Alam Raya

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *