Music News
Munthe Rilis Album “The Sun Has Sunset”
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2014/11/munthe.jpg&description=Munthe Rilis Album “The Sun Has Sunset”', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Bertepatan dengan hari Pahlawan, Munthe, singer songwriter asal Bandung meluncurkan Album perdananya “The Sun Has Sunset”. Album yang berisi 10 materi lagu dan 1 lagu hidden track ini merepresentasikan sebuah keadaan-keadaan yang terjadi dalam kehidupan dan kisah cinta manusia.
Menurut rilis yang diterima Gigsplay, penggarapan materi album “The Sun Has Sunset” memakan waktu 3 tahun , hal ini dikarenakan terjadi perubahan konsep dasar aransemen musik dari Munthe dari kurun waktu 2010 sampai 2013 , namun atas dasar perubahan konsep itu, Munthe merasa secara musikalitas jauh lebih baik dari konsep sebelumnya karena dalam proses pengerjaannya dulu hanya diaransemen dengan menggunakan sound midi.
Beberapa musisi terlibat dalam penggarapan album ini diataranya Sani “Jeruji” (Drum), Paneu “Nectura” (Bass), Handy (Gitar), Domex (Gitar). Di lagu “Reverie” Munthe juga berkolaborasi dengan Meity Fitriany. Album ini diproduseri oleh Indra Severus yang juga mengerjakan proses mixing dan mastering.
Album “The Sun Has Sunset” dirilis secara indiependent oleh Fidelis Record sebanyak 500 keping untuk rilisan pertama dan bisa dipesan melalui www.muntheofficial.com dan di beberapa distro musik di Bandung.
Rencananya pertengahan Desember 2014 ini Munthe akan mengadakan release party dan launching album “The Sun Has Sunset” di Vanilla Kitchen & Wine, Jln. Cimanuk No. 11 Bandung.
Photo: Official FB Munthe