Connect with us

Flash News

NICK Menggarap EP ‘Frekwensi’

Diterbitkan

pada

Proyek musikal dari musisi kawakan Nicko Krisna, NICK kini sedang giat berada di dalam studio untuk segera merampungkan materi untuk mini album terbaru mereka. Semenjak akhir bulan April kemarin melalui laman Facebook miliknya, beberapa kali NICK mengumumkan tentang EP ini,

Rencananya mini album baru dari NICK ini akan diberi titel Frekwensi. Karena banyak ditinggal oleh beberapa personilnya, kini Nicko Krisna sendirilah yang menjalankan proyek musik NICK. Oleh karena itu, Nicko Krisna berinisiatif untuk menggandeng Java Jr dalam melangsungkan proses rekaman ini.

Tadinya EP NICK mau ai rilis April, berhubung materi dirombak 93%, kemungkinan mundur 3 bulan. Oh yes, sektor vokal kemungkinan (lagi) diisi Hendra Java Jr. Jadi kepada para die hard fans ku yang jumlahnya kurang lebih 13 orang, mohon sabar yo,” tulis NICK beberapa waktu yang lalu.

Setelah merilis album SkyVsSky di tahun 2013 yang lalu, NICK sempat memperdengarkan single “Piring Terbang” di akun Soundcloud mereka. Selain itu, materi baru berjudul “Kids From The 80s & 90s” dan “Alana” juga telah dibawakan oleh NICK ketika mereka tampil di Java Soundsfair 2014.

photo: Doc. NICK

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *