Connect with us

News

Pentas Perdana Cupumanik di Bandung Usai Rilis Album ‘Menggugat’

Diterbitkan

pada

Melalui akun Facebook resminya, Che sang frontman Cupumanik menuliskan kerinduannya akan panggung di Bandung. “Setelah CUPUMANIK Tour Malaysia, rindu manggung di Bandung. Puji Syukur Rindu akan terpuaskan, CUPUMANIK akan tampil di acara BATUR (Bandung Art and Culture) yang di gelar oleh PERMIB. Sabtu 10 MEI 2014, Di DAGO TEA HOUSE Bandung.” tulis Che disana.

Usai merilis album teranyar mereka, Menggugat, pada 7 Mei 2014 kemarin secara online, Cupumanik baru menyelesaikan dua pertunjukan mereka di Malaysia, tepatnya di kota Subang Jaya dan Malaka. Dan kali ini, di kota kelahirannya, Cupumanik akan menyanyikan dengan lantang nomor-nomor dari album Menggugat untuk pertama kalinya usai merilis secara resmi album ini.

Di dalam acara yang bertajuk Bandung Art & Culture ini, Cupumanik akan berbagi pentas dengan Mr. Sonjaya, Tigapagi, hingga Zaggle Riff pada hari Sabtu tanggal 10 April 2014 di Dago Tea House, Bandung.

Acara Mulai jam 3 sore – selesai, kami akan main malam hari menutup acara. HTM Rp. 20.000, tiket PRESALE Rp. 15.000 hubungi panitia PUTRI: 081324107778 atau MASANGGA: 085722019447. Album “MENGGUGAT” CUPUMANIK bisa didapatkan di acara ini. Harga Rp. 35.000. Sampai jumpa dikerumunan!!” tutup Che.

photo: Cupumanik Official Facebook

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *