Articles
Rob Sheridan, Art Director Nine Inch Nails
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
&description=Rob Sheridan, Art Director Nine Inch Nails', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Rob Sheridan merupakan salah satu sosok penting dari tim produksi Nine Inch Nails. Dia merupakan graphic designer, director dan juga photographer resmi dari Nine Inch Nails. Seniman kelahiran tahun 1979 ini sudah 15 tahun bekerja bersama Nine Inch Nails dari studio, panggung hingga tour yang panjang.
Pengerjaannya tidak jauh dari departemen kreatif Nine Inch Nails, baik itu photo press, visual, hingga cover design. Rob Sheridan merupakan lulusan dari sekolah seni di Pratt Institute kota New York dan merupakan penggemar Nine Inch Nails sejak dia kecil.
Dia sudah bergabung bersama Nine Inch Nails sejak usia 19 tahun, langsung diajak oleh Trent Reznor secara langsung karena melihat antusiasme dan konsistensinya pada Nine Inch Nails. Awal keterlibatan Rob Sheridan bersama Nine Inch Nails melalui sebuah fansite yang dia ciptakan saat masih di SMA.
Intensitas Rob di fansite Nine Inch Nails tersebut menghasilkan tawaran yang luar biasa dari Reznor, oleh karena itu dia langsung diberikan tugas untuk mengatur website resmi Nine Inch Nails.
Akhirnya, dengan latar belakang akademis seni, Rob diberikan tugas ‘istimewa’ sebagai art director Nine Inch Nails yang akan bertanggung jawab sepenuhnya untuk departemen fotografi, web design, album covers, music video hingga live tour visuals. Selain itu, Rob Sheridan juga berhasil menciptakan 2 film konser pertunjukan Nine Inch Nails dengan respon yang positif dari berbagai pihak.
Tidak berhenti sampai di sini, Rob Sheridan menciptakan sebuah game ARG (alternate reality game) yang diberi nama Year Zero untuk melengkapi konsep album Nine Inch Nails ke-5 tahun 2007 berjudul Year Zero.