“Sambutlah” Dari The Jeblogs, Membuka Ruang Bersama Merespon Karya
Video musik “Sambutlah” disutradarai oleh Rio Prasojo, mahasiswa MMTC Yogyakarta, yang terinspirasi oleh lirik lagu untuk menciptakan kisah penuh semangat. Alur cerita mengikuti perjuangan Anton Cherkov, seorang pemuda yatim yang berusaha menyelamatkan ibunya dari kelompok penculik.
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2025/03/The-Jeblogs-Sambutlah.jpg&description=“Sambutlah” Dari The Jeblogs, Membuka Ruang Bersama Merespon Karya', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Pada Februari 2025 lalu, grup musik The Jeblogs mengadakan tur istimewa ke tiga kota: Surakarta, Klaten, dan Yogyakarta. Berbeda dari tur sebelumnya yang fokus pada promosi lagu baru, kali ini mereka mengusung konsep unik dengan memperkenalkan video musik terbaru berjudul “Sambutlah”.
Tur ini tidak hanya menjadi ajang pemutaran karya visual, tetapi juga kolaborasi dengan band asal Mojosongo, Solo, The Skit, yang turut memamerkan video musik baru mereka, “Cerry”.
Amir M., vokalis The Jeblogs, menjelaskan bahwa kehadiran video musik “Sambutlah” dirancang untuk melengkapi sekaligus memperkaya makna lagu tersebut.
“Video ini memberikan perspektif baru yang mungkin tidak terpikirkan oleh pendengar saat hanya mendengarkan audionya. Ini adalah bentuk eksplorasi visual dari pesan yang ingin kami sampaikan,” ujarnya. Kolaborasi dengan dua rumah produksi, Federacine dan Manvirza Pictures asal Yogyakarta, turut memperkuat kualitas narasi dan estetika video tersebut.
The Jeblogs
Video musik “Sambutlah” disutradarai oleh Rio Prasojo, mahasiswa MMTC Yogyakarta, yang terinspirasi oleh lirik lagu untuk menciptakan kisah penuh semangat. Alur cerita mengikuti perjuangan Anton Cherkov, seorang pemuda yatim yang berusaha menyelamatkan ibunya dari kelompok penculik.
Rio menuturkan, “Saya ingin menggambarkan semangat perjuangan generasi muda yang belajar dari ajaran generasi sebelumnya, lalu mengimplementasikannya hingga mencapai hasil nyata.”
Konsep ini diharapkan dapat menyampaikan pesan tentang ketangguhan dan warisan nilai antar-generasi.
Sementara itu, keikutsertaan The Skit dalam tur ini menambah dinamika acara. Band asal Mojosongo tersebut akan memutar video musik “Cerry”, yang disebut sebagai karya terbaru mereka. Sinergi antara The Jeblogs dan The Skit diharapkan memperkaya pengalaman penonton, sekaligus mempromosikan kolaborasi antar-komunitas musik di Jawa Tengah.
Video musik “Sambutlah” telah dirilis resmi di kanal YouTube The Jeblogs pada 28 Februari 2025. Amir mengajak penonton untuk menyaksikannya dengan penuh sukacita. “Kami berharap video ini dapat menginspirasi banyak orang untuk terus berjuang dan menghargai proses,” pungkasnya.
Tur ini menjadi bukti inovasi The Jeblogs dalam menghadirkan karya yang tak hanya audiotif, tetapi juga visual. Dengan menggandeng berbagai pihak lokal, mereka memperkuat komitmen untuk mendukung kreativitas anak muda di bidang musik dan sinema.