Connect with us

International

Spooky Wet Dreams Rilis “Air Mata Buaya”, Untuk Mereka Yang Kerap Disalahpahami

Profile photo ofrafasya

Diterbitkan

pada

Spooky Wet Dreams

Grup indie rock asal Malaysia, Spooky Wet Dreams, kembali menyapa penggemarnya dengan single terbaru mereka yang berjudul “Air Mata Buaya“. Dirilis pada 8 Januari, lagu ini menjadi pembuka untuk album terbaru yang sedang mereka siapkan.

Spooky Wet Dreams Air Mata BuayaLewat “Air Mata Buaya”, Spooky Wet Dreams mengeksplorasi stigma seputar ekspresi emosional yang sering dianggap sebagai kelemahan, atau bahkan diremehkan dengan istilah “air mata buaya”.

Lagu ini menjadi seruan untuk melawan pandangan tersebut dengan menonjolkan kejujuran dalam mengekspresikan diri. Dengan suara garage rock yang mentah dan minimalis, single ini memadukan storytelling yang kuat dengan lirik yang tajam.

Kami belum pernah merasa seantusias ini dalam menulis lagu selama bertahun-tahun,” ungkap Shazwan Ze, sang vokalis. “Lagu ini berbicara tentang keberanian untuk merasakan dan bersuara di tengah dunia yang sering kali menuntut kita untuk memendam segalanya. Kerentanan bukanlah kelemahan; justru itulah yang membuat kita (menjadi) manusia.”

Single ini menandai karya pertama mereka setelah dua tahun hiatus dari dunia musik, sekaligus menegaskan posisi Spooky Wet Dreams sebagai band yang konsisten mengangkat isu-isu yang sering terabaikan. “Air Mata Buaya” mengajak pendengar untuk menghadapi emosi mereka dengan jujur—meskipun terkadang terasa tidak nyaman, namun tetap menjadi bagian penting dari kemanusiaan.

Spooky Wet Dreams dikenal luas sebagai band indie rock yang selalu menyuguhkan musik penuh energi dan emosi. Lagu-lagu mereka, seperti “Seru dan Sayang” serta “Tolong Buatkan Abang Teh”, telah menjadi anthem bagi para penggemar yang menyukai kombinasi lirik bermakna dan musikalitas yang tanpa kompromi.

Spooky Wet Dreams Band

Selama lebih dari satu dekade, band ini telah membangun reputasi sebagai penggerak dalam kancah musik independen Malaysia, mereka terus menghadirkan karya yang relevan dan berani.

“Air Mata Buaya”adalah titik tolak Spooky Wet Dreams untuk kembali ke panggung musik, sekaligus mempertegas pesan mereka: emosi dan kerentanan adalah kekuatan yang patut dirayakan, bukan disembunyikan.

Lagu ini menjadi pernyataan tegas bahwa menjadi diri sendiri, dalam segala ketidaksempurnaan, adalah bentuk keberanian sejati.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *