Connect with us

New Tracks

Vessaments Kembali Merilis “Pretend Meant Wasted” Dalam Versi Baru

Single ini pernah dirilis oleh Vessaments dalam versi demo yang diluncurkan di tahun 2022 yang lalu.

Dipublikasikan

pada

Vessaments

Kepuasan dalam bermusik seolah tak ada ujungnya, hal inilah yang mendasari Vessaments untuk terus berkarya dan memperbaiki kualitas bermusiknya. Setelah merilis lagu “Pretend Meant Wasted” dalam versi demo 2 tahun yang lalu, tepatnya di tahun 2022, kini Vessaments merilis kembali lagu ini dengan judul yang sama tapi dengan versi yang baru.

Vessaments Pretend Meant WastedPerubahan posisi dan bergabungnya personil baru di tahun ini membuat grup ini semakin menunjukkan sisi midwest emo tanpa menghilangkan DNA bermusik mereka, yaitu vokal yang berbalut melodic hardcore sebagai ciri khas mereka ketika di awal kemunculannya.

Dibentuk pada tahun 2021, Vessaments adalah band asal Samarinda yang terus berevolusi untuk mencari komposisi terbaiknya. Diinisiasi oleh Rama Deskha (vokal kedua, sebelumnya berada di posisi drum), Febry Ramadhani (vokal) dan Ray Masael (gitar, sebelumnya sebagai bassis), band yang turut mendevelop  youth-culture di tempat asalnya ini mendapat sokongan tenaga baru, yaitu Muhammad Amrullah (drum), Yaswindra Eshasiwi (bass) dan Usop Rizki (gitar) untuk bergabung melengkapi format mereka di tahun 2023 kemarin.

Kami sadar melihat ke depan, Vessaments sebagai band beroperasi tanpa batas dalam hal kreatifitas,” ujar Febry Ramadhani sang vokalis.

Mengangkat kisah asmara yang gagal, “Pretend Meant Wasted” adalah lagu yang relevan dengan kehidupan anak muda saat ini.  Di single ini, Vessaments berusaha memvisualisasikan perasaan seseorang yang sedang emosi karena telah gagal dalam membina hubungan yang telah ia jalani, lalu menyalahkan keadaan yang tidak bisa ia kendalikan.

“Lagu ini dibalut petikan gitar dengan perubahan momentum, beat yang santai namun dinamis dan lirik yang bisa dinyanyikan bersama pendengar,” ucap Febry menjelaskan.

“Pretend Meant Wasted” didistribusikan secara digital dan sudah bisa didengarkan di berbagai layanan streaming musik digital utama.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *