International
House of Protection Lepas Single Kedua “Learn To Forget”
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2024/05/House-of-Protection-1000x600.jpg&description=House of Protection Lepas Single Kedua “Learn To Forget”', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Setelah mengumumkan proyek duo terbarunya, Aric Improta dan Stephen Harrison, yang kini bergabung menjadi sebuah proyek bernama House of Protection, kembali dengan single kedua mereka, “Learn To Forget”.
Dirilis melalui Red Bull Records, single terbaru dari House of Protection ini terdengar lebih menggelegar karena isian gitar yang mencolok, juga beberapa teriakan layaknya sebuah lagu hardcore. Melanjutkan single perdananya, “It’s Supposed To Hurt,” mereka menggabungkan permainan perkusi yang kuat dan elemen musik punk untuk menciptakan sound baru. Selain itu, lagu ini juga semakin diperkaya dengan beberapa sempilan ide kreatif yang luar biasa karena digarap bersama Jordan Fish, mantan personel Bring Me The Horizon.
“Sebagai musisi, ’Learn To Forget’ merupakan sebuah lagu yang terasa sangat dekat di hati kami. Tempo lagu yang dihadirkan, riff, isian drum, semuanya mengarah ke musik yang kami mainkan saat kami tumbuh dewasa. Kami ingin menemukan cara untuk mempertahankan itu dalam suara dan karya-karya kami ke depannya, tanpa membatasi hal-hal lain seperti yang kami inginkan,” jelas kedua personil House of Protection
Merekapun menambahkan “Jordan sangat piawai dalam menemukan cara untuk mengambil energi itu dan mencampurkannya dengan estetika produksi yang kami gunakan pada lagu lain sebelumnya. Ini adalah salah satu lagu yang kami nantikan untuk bisa dimainkan secara langsung di depan banyak orang.”
Setelah keluar dari band mereka sebelumnya, Fever 333, Aric Improta dan Stephen Harrison membentuk House of Protection untuk menciptakan ruang bagi kreativitas mereka berdua dan menumpakan segala rasa ketidakpuasan yang kian berkembang melalui karya.-karyanya.
House of Protection adalah pembuat musik multidimensional yang menampilkan suara mereka dengan sangat jujur untuk pertama kalinya. Karya pertama mereka yang diluncurkan disambut dengan atusias oleh para pecinta musik di seluruh dunia. Berbagai pujian positif-pun langsung diterima oleh mereka berdua, seperti dari media The Guardian, NME, Revolver, Rock Sound, Kerrang!, dan lainnya, hal ini membuat House of Protection berada dalam daftar duo/band yang kehadirannya harus dilirik dan diantisipasi di tahun 2024 ini.