Connect with us

News

Karaoke Bersama Naif di Synchronize Festival 2018

Diterbitkan

pada

Panggung Dynamic Stage menjadi sempurna dengan penampilan dari Naif. Naif tampil pada sabtu dini hari pada pukul 00:00, (6/10/2018).

“Assalammualaikum, selamat malam masih hari jumat ya?” Kata sang vokalis David, kepada para penonton. Kemudian naif langsung memainkan lagu pertamanya yang berjudul ‘Piknik 72’ dilanjutkan ‘Jikalau’.

David mengatakan, Di Palu sedang berduka jadi kita ingin mengajak kawan-kawan untuk berdonasi buat Palu.

Lagu ‘Benci Untuk Mencinta’, menjadi lagu yang dinantikan para penonton.

Pada sast mereka membawakan lagu yang berjudul ‘Posesif’, David sang vokalis mengatakan “ini lagunya buat bapak gubernur ya, apa hak-mu untuk bertanya. Tanyakan terhadap yang operasi plastik aja.” Hal tersebut disambut gelak tawa dari para penonton.

‘Mobil Balap’ menjadi lagu persembahan terakhir dari Naif, sebelum membubarkan diri David membuka kemeja yang dia pakai, kemudian kemeja tersebut dilempar ke arah penonton.

Teks:Ryan Abdul Aziz
Foto:Ryan Abdul Aziz

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *