International
Knowknow Rilis Single Utama Kedua “No Pressure” Dari Ep Yang Akan Datang
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2024/10/Knowknow-1.jpg&description=Knowknow Rilis Single Utama Kedua “No Pressure” Dari Ep Yang Akan Datang', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Setelah merilis lagu berbahasa Inggris berjudul “Velvet”, KnowKnow kini menghadirkan single terbaru bertajuk “No Pressure”. Lagu ini menjadi sorotan kedua dari EP melodis terbarunya yang akan segera dirilis melalui label 88rising musim gugur ini. Dengarkan “No Presure” di tautan ini.
Dengan suasana musik yang tenang dan relaks, “No Pressure” seolah menjadi oasis bagi pendengar yang merasa terbebani oleh rutinitas sehari-hari, menawarkan jeda sejenak dari segala kesibukan yang seringkali menyita perhatian.
KnowKnow menghadirkan sebuah pesan sederhana: apa pun tantangan yang dihadapi, selalu ada cara untuk melambat sejenak dan menikmati hal-hal kecil di sekitar kita. Satu tegukan teh susu, atau sesi singkat bermain game favorit, bisa menjadi momen istirahat yang membantu mengembalikan keseimbangan hidup.
Dari keasyikan menikmati kopi saat di perjalanan hingga momen santai usai bekerja, “No Pressure” menggambarkan gaya hidup urban yang santai, di mana kita diajak untuk menikmati detik-detik kecil yang membuat hidup lebih berwarna. Hidup memang penuh tekanan, tetapi KnowKnow mengajak kita menghadapi hari dengan ringan, menikmati setiap momen tanpa harus terburu-buru.
Sebagai musisi, KnowKnow telah dikenal luas melalui karya-karyanya yang menciptakan suasana khas. Seperti yang pernah digambarkan oleh The New York Times, KnowKnow adalah sosok vokalis berbakat dari grup hip-hop ternama asal Cina, Higher Brothers. Musisi kelahiran 1996 ini tidak hanya memiliki gaya unik dalam bermusik, tetapi juga pengaruh yang kuat di industri musik internasional.
Dalam perjalanan kariernya, KnowKnow sudah merilis dua album solo yang sukses, serta beberapa single yang mencetak hits seperti “R&B All Night”, “Lover Boy 88”, “Midsummer Madness”, dan “Made in China” yang hingga saat ini telah diputar lebih dari 450 juta kali di seluruh dunia.
Perjalanan KnowKnow di industri musik mulai mencuri perhatian sejak Higher Brothers merilis album debut mereka, “Black Cab”, pada 2017, yang langsung meraih popularitas baik di Cina maupun internasional.
Di tahun berikutnya, KnowKnow dan para anggota grupnya bahkan masuk dalam daftar Forbes Cina “30 Under 30”, menegaskan posisi mereka sebagai pelopor dalam dunia musik hip-hop Cina.
Kesuksesan mereka berlanjut dengan album kedua “Five Stars”, yang dirilis pada 2019 dan menampilkan kolaborasi dengan nama-nama besar hip-hop internasional, seperti Schoolboy Q, Denzel Curry, Soulja Boy, dan J.I.D.
Pada tahun yang sama, KnowKnow menorehkan sejarah sebagai rapper Cina pertama yang berkolaborasi dengan Snoop Dogg dalam lagu “Friends and Foes”, serta menjadi musisi asal Cina pertama yang membuat lagu tema untuk acara televisi Amerika bersama rapper Barat.