Flash News
Vokalis Bring Me The Horizon, Oli Sykes, Mengikuti Rehabilitasi untuk Lepas dari Kecanduan Ketamin
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
&description=Vokalis Bring Me The Horizon, Oli Sykes, Mengikuti Rehabilitasi untuk Lepas dari Kecanduan Ketamin', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Vokalis Bring Me The Horizon, Oli Sykes, berbicara tentang ketergantungannya terhadap obat-obatan terlarang, ketamin.
Punggawa grup musik itu berbicara di The Rock And Roll Hall Of Fame Museum di Cleveland, Ohio, Amerika Serikat pada acara Alternative Press Music Awards, Selasa lalu, di mana Bring Me The Horizon mendapatkan penghargaan Album of the Year untuk album ‘Sempiternal’.
Sykes berbicara kepada orang-orang, “Aku mau mengatakan sesuatu yang tidak pernah terpikirkan untuk aku katakan. Sebelum kami menulis ‘Sempiternal’, Aku adalah seorang yang sangat ketergantungan dengan obat-obatan. Aku ketergantungan terhadap ketamin, bertahun-tahun dan aku sangat kacau.”
Ia menambahkan, “Teman-temanku ingin membunuhku, orangtuaku ingin membunuhku, saudaraku ingin membunuhku, semua orang ingin membunuhku. Tetapi mereka tidak melakukannya. Mereka bertahan denganku dan mendukungku untuk meninggalkan semua hal tersebut dan kami bisa menulis ‘Sempiternal’ karena dukungan itu.”Sang vokalis juga mengaku mengikuti rehabilitasi untuk membantunya lepas dari ketergantungan obat-obatan, terutama ketamin, yang digunakan sebagai anestesi dan analgesik dalam kedokteran hewan.
Simak videonya saat ia berbicara di bawah.