Linkin Park : FROM ZERO WORLD TOUR 2025 Baca Infonya Disini×
Connect with us

New Tracks

Resah Melihat Pelanggaran Lalu-Lintas, Grup Besar Kecil Rilis Single “Lampu Merah”

Diterbitkan

pada

Grup Besar Kecil

Tak dianggap, tak dihiraukan, hanya dilihat sebelah mata; Hanya takut pada Polisi hanya takut pada razia; Buta warna, buta aturan, semua dilibas seenak saja”

Penggalan lirik lagu Grup Besar Kecil (GBK) berjudul Kata Lampu Merah, bercerita tentang keresahan lampu merah melihat pelanggaran lalu lintas yang kerap terjadi di kota-kota besar yang seharusnya menjadi cerminan manusia beradab.

Lampu MerahSungguh ironi melihat warga perkotaan yang sudah terbiasa menerobos lampu merah, satu hal kecil yang menjadi simbol bahwa kita yang berpendidikan pun bisa saling sikut merebutkan hal yang bukan milik kita. Bukankah hal-hal besar itu timbul dari hal yang kecil?

Lampu merah adalah rambu, bahwa setiap orang pasti dapat giliran, tapi kadang kita tidak sabar dan rela menghalalkan segala cara untuk menerobos antrian. Nurani kita bisa saja sadar bahwa yang kita lakukan itu salah tapi melihat orang lain pun melakukan hal yang sama kita akhirnya merasa segala sesuatunya baik-baik saja.

Keresahan yang dirasakan lampu merah pun mungkin juga kita rasakan, kita mungkin sadar bahwa ada yang salah dalam kehidupan bermasyarakat kita namun bingung harus memulai dari mana untuk memperbaikinya hingga akhirnya kita pun hanya bisa mengeluh dalam hati.

Ya begitulah akhirnya kata lampu merah : Anjing kamu, anjing kalian!

 

 

Musik diproduseri oleh Nur Fitrah Hidayat
Direkam oleh Nur Fitrah Hidayat di Lokale Satin Studio
Musik dan Lirik oleh Marhaen Williams & Muhammad Anugerah
Mixing & mastering oleh Nur Fitrah Hidayat
Didistribusikan oleh Kedubes Records
Ilustrasi oleh Nadhif Akram
Video Lirik Editor Muhammad Rizky Kurnia
Photo Hermanto, Videographer Muhammad Rizky Kurnia
Video Editor Behind The Scene Alan Budi Santoso & Muhammad Rizky Kurnia

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *