New Albums
Setelah Perjalanan Panjang, Irzhal Efadh Resmi Melepas Album Ketiganya, Emotions
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2024/07/Irzhal-Efadh-1.jpg&description=Setelah Perjalanan Panjang, Irzhal Efadh Resmi Melepas Album Ketiganya, Emotions', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Irzhal Efadh, penyanyi-penulis lagu, produser musik, dan multi-instrumentalist mengumumkan peluncuran album terbarunya, “Emotions” via Roomour Records. Album ini sudah tersedia di semua platform streaming digital.
“Emotions” adalah album yang terinspirasi dari perpisahan dan kegagalan dalam hubungan cinta. Melalui 11 lagu dengan lirik melankolis, Irzhal mengajak pendengar merasakan berbagai emosi, dari bahagia hingga sedih. Dengan lirik yang tulus dan musik pop yang kuat, album ini menunjukkan perkembangan Irzhal sebagai musisi.
Album ini dibuat sepenuhnya oleh Irzhal Efadh, dari menulis lagu, memproduksi, hingga proses mixing dan mastering. Ini menunjukkan bahwa Irzhal tetap produktif sebagai musisi D.I.Y (Do It Yourself).
Irzhal sering mengingatkan diri dengan kata-kata sabar, ikhlas, dan legowo. “Ya, mau gimana lagi kan? Kita gabisa maksa apa yang gabisa dipaksakan juga, jadi memang begitu adanya,” kata Irzhal dalam sebuah wawancara. Lagu-lagu di album ini sangat pribadi bagi Irzhal, karena semua ditulis dari pengalamannya sendiri. Lagu yang paling berarti bagi Irzhal adalah “Flower” dan “Call You Mine”.
Proses pembuatan album ini tidak selalu mudah. Perubahan mood dan kondisi kesehatan mental yang tidak stabil menjadi hambatan. Namun, Irzhal berhasil menyelesaikan album ini dalam waktu kurang dari satu tahun.
Irzhal berharap pendengar bisa mengambil pesan positif dari album “Emotions”. Lirik yang mudah dimengerti membuat album ini sangat friendly untuk didengar.
Rencana selanjutnya, Irzhal akan terus merilis musik, baik full album maupun mini album, dan terus mengembangkan sisi artistiknya.