Connect with us

Dipublikasikan

pada

Shaggydog sudah berkiprah di dunia musik Indonesia selama 27 tahun, itu merupakan sebuah perjalanan yang panjang bagi band asal Sayidan ini.

Bulan November tahun lalu, Shaggydog untuk pertama kali-nya berkunjung ke negara lain di benua Asia dalam East Asia Tour 2023. Selama kurun waktu 11-30 November 2023, band yang beranggotakan Heru, Richad, Raymond, Bandizt, Lilik dan Yoyo’ ini sukses menjajal dua panggung di Taiwan dan enam pertunjukan di Jepang.

Tidak hanya panggung besar di Pasiwali Fest, Taiwan, Shaggydog juga merebut perhatian di panggung yang lebih kecil di Jepang yaitu Fukuoka, Osaka, Nagoya dan Tokyo. Di Jepang, pertunjukan Shaggydog ini juga dibuka oleh beberapa band lawas Jepang diantaranya Kogarashi, The Autocratics dan The Spymaker.

Dipilihlah lagu “Tonight” yang diambil dari album Putra Nusantara untuk dijadikan video musik. Salah satu alasannya karena lagu ini jarang dibawakan di Indonesia tapi saat tour Taiwan & Jepang, lagu ini selalu dibawakan dan sukses mendapat tempat di hati penonton-nya.

Video musik “Tonight” ini merupakan recap akhir dari vlog Shaggydog – East Asia Tour 2023 yang sudah dirilis di kanal YouTube The Doggy TV – Shaggydog tepat di hari ulang tahun ke 27 mereka yaitu 1 Juni 2024 pukul 19.00 WIB.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *