Flash News
Wonderwall Fest 2015 Digelar di Surabaya
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2015/05/wonderwall-fest.jpg&description=Wonderwall Fest 2015 Digelar di Surabaya', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Festival musim panas dalam rangka merayakan hari jadi kota Surabaya siap digelar pada tanggal 29-30 Mei 2015 mendatang. Wonderwall Fest 2015 akan memanjakan para pengunjung dengan berbagai aktivitas outdoor di Grand Sungkono Lagoon Surabaya, diantaranya adalah Wonderfood, Wondertruck, Wonderpals, Wonderwall, Wondermarket hingga Wonderstage sudah disiapkan oleh Grand Story Magazine sang pemrakarsa acara.
“Ini adalah bentuk apresiasi Grand Story Magazine untuk kawan-kawan komunitas,pelaku industri kreatif, dan seluruh rekanan yang telah terlibat dalam kemajuan Surabaya. Semangat Grand Story yang ingin memajukan Surabaya melalui positive movement akan kami tularkan dengan cara memberikan mereka space untuk mempromosikan gerilya mereka dalam positive movement,” ujar Rudy Harsono, selaku Project Manager dari Wonderwall Fest 2015.
Untuk urusan pemeriah suasana, Wonderwall Fest 2015 tidak main-main dalam rangka menghibur penonton. Satin Jackets yang merupakan DJ indie yang memainkan musik nu disco telah dikonfirmasi untuk hadir jauh-jauh dari Jerman. Selain itu juga akan hadir Navicula dan Nostress dari Bali, kemudian Barefood dan L’ Alphalpha asal Jakarta dan para penampil lokal Surabaya seperti Mooikite, Hi Mom, Ska Banton, Humi Dumi dan lainnya.
Juga ada Wonderfood dan Wondertruck yang menyediakan aneka sajian makanan dengan berbagai tipe, yang spesial adalah wondertruck dimana akan tersaji kenikmatan sensasi trend foodtruck ala kekinian. Selain itu, Wonderpals dan Wondermarket yang memuat banyak kesempatan dan inspirasi untuk bergerak di bidang entrepreneur dan komunitas.