Connect with us

Featured

Alex James Bicara Pertemanan Damon Albarn dan Noel Gallagher

Diterbitkan

pada

Alex James mendeskripsikan Noel Gallagher dan Damon Albarn sebagai “teman baik” sewaktu berbicara di program radio XFM Breakfast bersama penyiar Jon Holmes pada Kamis (10/4).

Holmes berkata kepada bassis Blur yang juga pengusaha keju bahwa dirinya turut memanggil Gallagher dan Albarn ke atas panggung Royal Albert Hall, London, di mana mereka tampil bersama pada malam itu. Pernyataan tersebut memancing James untuk berkata, “Sejak itu, mereka terlihat sebagai teman baik.”

“Saya kira itu adalah akhir yang bahagia. Mereka punya banyak kesamaan dan tentunya saling memiliki satu sama lain. Akhir yang baik. Mungkin saya masih membuatnya sedikit jengkel, tapi saya berusaha untuk tidak!”

Dalam wawancara dengan NME, Albarn mengungkapkan bahwa merekam album dengan Noel adalah sebuah kemungkinan di masa depan.

“Saya masih bertemu dengan Noel. Kami saling mengirim pesan,” ujar frontman Blur yang akan merilis album solo Everyday Robots akhir bulan ini. Ketika ditanya apakah keduanya akan merekam album bersama suatu hari nanti, ia merespon, “Saya membayangkannya sebagai kemungkinan yang sangat berbeda di masa depan. Namun sejauh ini kami belum pernah membicarakannya.”

Albarn melanjutkan, “Kami berbicara sedikit. Itu bukanlah sesuatu yang heboh. Ia melakukan aktivitasnya. Ia menyelesaikan album baru. Album baru saya juga akan keluar. Tetapi pada dasarnya untuk merekam musik bersama adalah sesuatu yang setidaknya harus dibicarakan terlebih dahulu, paling tidak sekali saja.”

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *