Connect with us

Flash News

Dave Rowntree Jadi Penyiar di Radio XFM

Diterbitkan

pada

Drummer Blur, Dave Rowntree, telah mulai memandu program radionya sendiri sejak Kamis (9/1) lalu.

Sosok berusia 49 tahun mengisi slot satu jam penuh selama sepekan sekali setiap Kamis dari pukul 9 hingga 10 malam di radio XFM. Menurut pernyataan resmi, ia akan memutar “musik dengan seleksi eklektik di samping cerita luar biasa tentang karier bermusiknya yang terkemuka.”

“Saya sangat bersemangat atas prospek memandu acara sendiri di XFM,” tutur Rowntree. “Radio ini terkenal akan kualitas musik dan komedinya, serta menaruh masa depannya pada penyiar yang mentah, tak terpercaya, dan biasanya kotor.”

“Saya benar-benar bersyukur bisa menjadi bagian dari tradisi itu.”

Selain bersama Blur, Rowntree pernah menjadi pengacara dan di 2010 maju untuk duduk di Parlemen Kota London dan Westminster.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *