Connect with us

Featured

The Wytches Membagikan Lagu ‘Hannover Square’

Profile photo ofstreamous

Diterbitkan

pada

Hari ini (06/09/2016) The Wytches membagikan secara bebas lagu yang berjudul “Hannover Square”. Lagu ini diambil dari Vinyl 7-inchi yang akan dirilis dengan edisi terbatas. All Your Happy Life adalah album kedua dari The Wytches yang didalamnya berisi rekaman semua pengalaman selama dua tahun sejak dirilisnya album pertama mereka, Annabel Dream Reader.

Tidak ada sisi hitam yang dikeluarkan oleh The Wytches di album ini, kecuali gabungan dari psychedelia yang berat dan keberanian mereka untuk mengeksplorasi nada-nada dengan ke-ego-an yang liar, luar biasa!

Lagu-lagu di dalam All Your Happy Life terinspirasi dari kejadian di banyak tempat-tempat yang “tidak biasa”, seperti ketika membaca buku cerita anak di dalam bus sambil melamun dan keindahan petikan gitar akustik dari Elliott Smith.

All Your Happy Life merupakan lompatan kreatif dari The Wytches, beberapa pengamat musik mengatakan bahwa lagu-lagu di album ini akan mengantarkan kita mencari tempat-tempat yang istimewa di seluruh dunia, tapi menurut The Wytches sendiri, album ini akan membawa kita seolah berada di tempat-tempat tersebut, dengan atmosphere mereka tentunya, mengagumkan bukan?

Sebagai tambahan, The Wytches mengumumkan jadwal “UK Tour” mereka di bulan November, termasuk penampilan mereka di London’s Electric Ballroom, diselingi oleh beberapa penampilan mereka di musim panas ini, seperti di Bestival dan Liverpool’s Psych Fest.

Berikut ini jadwal lengkapnya:

9 September 2016
The Ritz, Manchester

11 September 2016
Bestival, Isle Of Wight

24 September 2016
Psych Fest, Liverpool

2 November 2016
Oxford 02 Academy2

3 November 2016
Portsmouth Wedgwood Rooms

4 November 2016
Brighton Concorde 2

5 November 2016
Bristol Thekla

7 November 2016
Leeds Brudenell Social Club

8 November 2016
Glasgow Oran Mor

9 November 2016
Nottingham Rescue Rooms

10 November 2016
Birmingham 02 Institute2

11 November 2016
London Electric Ballroom

The Wytches : Kristian Bell (vocals, guitar), Daniel Rumsey (bass), Gianni Honey (drums) and Mark Breed (guitar, organ).

Website: http://www.thewytches.com
Facebook: https://www.facebook.com/thewytches/
Twitter: @TheWytches

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *