Featured
TRAYA Rilis Single Terbaru, “PEWARIS NUSANTARA”
- Share
- Tweet /srv/users/gigsplayv2/apps/gigsplayv2/public/wp-content/plugins/mvp-social-buttons/mvp-social-buttons.php on line 66
https://gigsplay.com/wp-content/uploads/2017/01/traya_band.jpg&description=TRAYA Rilis Single Terbaru, “PEWARIS NUSANTARA”', 'pinterestShare', 'width=750,height=350'); return false;" title="Pin This Post">
Ada musik yang membuat pendengarnya ingin menari, ada juga yang membawa pendengarnya merenung kontemplatif. Tidak banyak tipe musik yang membuat pendengarnya menari dan kontempatif secara bersamaan.
Introducing TRAYA.. Duo asal Jakarta yang banyak disebut mengusung genre Jazz, R&B dan Hiphop. Tapi mereka lebih senang kalo disebut jenis musiknya sebagai “SOUL”, atau music dari hati dan jiwa. Yang memberikan mereka kebebasan untuk berkreasi memadukan berbagai genre and sub-genre musik, namun tetap bernaung di progresi chord yang popular ( POP ).
TRAYA sudah aktif di kancah musik Indonesia sejak tahun 2010. Mereka pernah tampil di festival-festival nasional seperti Java Jazz, Indonesian Jazz Festival dan Jak Jazz. Selain itu, kedua single sebelumnya, “Jangan Takut Jatuh Cinta Lagi” (2012) dan “Something Bigger” (2013) yang rilis di Label Seven Music mendapatkan sambutan baik di radio Jawa tengah dan Jawa timur dengan pemutarannya yang High Rotation bahkan sampai hari ini.
Di hari Minggu 27 November 2016, bersamaan dengan perform pertama kali di JAZZ GOES TO CAMPUS 2016, TRAYA merilis lagu terbarunya, “Pewaris Nusantara”, single ketiga dari rencana 5 single mereka yang akan rilis, Pewaris Nusantara dipilih TRAYA sebagai single ke tiga karena lagu ini mewakili filosofi musik TRAYA; music yang kontemplatif akan tetapi masih dengan di dalam koridor music yang popular. Petikan gitar acoustic yang repetitif dan nada-nada yang anthemic, yang dipastikan akan memberikan pengalaman yang berbeda lagi dibandingkan kedua single sebelumnya kepada para pendengar.