Connect with us

Music News

GODAM “Fear Is Weapon” Demo

Dipublikasikan

pada

Godam (berbeda dengan tokoh superhero komik Indonesia di era 80-an) adalah unit metallic hardcore punk yang berdiri di Pekanbaru, sekitar tahun 2010 silam. Selama tujuh tahun terakhir, Godam diperkuat dua personil tetap, plus dibantu beberapa live-session player. Mereka hanya beberapa kali tampil live di acara-acara lokal, dengan sedikit stok lagu yang belum sempat direkam karena latar belakang kesibukan personilnya.

Kini dengan formasi terbaru yakni: Ravi (Extreme Decay) – throat, BiusJaya (Anorma) – distortion, Ansor (Koruporba, Roadcase) – bass, Wanda – drums; Godam merilis Fear is Weapon. Karya ini merupakan demo yang direkam secara cepat dan sederhana pada pertengahan Mei 2017, dan jadi materi kasar sebagai gambaran arah musik Godam selanjutnya.

Godam memainkan musik seperti persilangan antara Integrity, Despise You dan Disrupt, dengan etos dan energi mentah hardcore punk yang meminjam sound thrash dan heavy metal. Fear is Weapon dirilis bertepatan dengan event rutin United Forces Fest 2, di Padang, 13 – 14 Mei lalu. Proyek ini menjadi momen baru bagi Godam untuk kembali produktif setelah lama vakum tanpa sempat merilis sesuatu.

Untuk demo fisik yang direkam dalam format CD-R, selain digunakan sebagai promo yang dibagikan gratis pada scenester & label-label independen juga di-bundle bersama t-shirt yang dijual kepada publik dalam jumlah terbatas.

Demo Fear is Weapon dalam versi digital dapat diunduh di SINI.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *