Connect with us

Featured

Fun Facts; Kasabian

Dipublikasikan

pada

Kasabian pernah bermain bola bersama Oasis di Earls Court jam 4 pagi dengan format 5-a-side.

Tom Meighan menyukai gaya pakaian Elvis.

Sergio Pizzorno menggunakan gitar Hofner 1953 untuk semua penulisan lagunya dan dia menyebutnya dengan istilah “old pirate ship”.

Sergio pernah membocorkan informasi secara tidak sengaja di Glastonbury. Dia mengumumkan tentang The Rolling Stones yang akan perform di festival tersebut, padahal The Rolling Stones dijadikan kejutan buat penonton. Tapi Sergio berhasil membocorkannya.

Tom dan Sergio sedikit memiliki dan peduli terhadap anti-materialist.

Sergio pernah memanjat bis tour-nya dan berteriak-teriak di tengah riuh kota di Jerman selama bis itu berjalan.

Lagu “Vlad the Impaler” merupakan lagu yang didedikasikan untuk Heath Ledger di film Dark Knight dan terdapat lirik “Joker, see you on the other side”.

Tom menyukai Optimus Prime dari Transformers dan juga menyukai Hobbit.

Sebelumnya, Kasabian ini juga dikenal dengan nama Saracuse.

Saat pertandingan sepakbola amal di Soccer Aid 2012, Sergio mencetak angka dengan mengalahkan penjaga gawang David Seaman.

Tom memiliki replika E.T di rumahnya.

Untuk menenangkan anaknya, Sergio selalu memutarkan lagu Kasabian dan hal itu efektif setiap anaknya menangis sekalipun.

Penghargaan Best British Band NME tahun 2012 dipersembahkan untuk Davy Jones of The Monkees yang meninggal beberapa hari sebelumnya.

Nama Kasabian disebut-sebut muncul dari nama Linda Kasabian, salah satu anggota keluarga Manson dan orang yang pernah berhasil membawa kabur Charles Manson.

Kasabian adalah band pertama di Inggris yang menggunakan barcode e-tickets untuk acara pertunjukannya, yaitu di Leeds University pada tahun 2006

Tom takut badut yang ada di film It karya Stephen King.

Tom menyebut One Direction sebagai “five little dicks”.

Menyebut Michael Eavis, boss Glastonbury dengan sebutan “bastard” karena gagalnya Kasabian jadi headline di Glastonbury tahun 2013.

Supergroup impiannya adalah band dengan anggota Zak Starkey, Chris Edwards, Noel Gallagher, John Squire dan Elton John.

Kasabian muncul di iklan Carlsberg sebagai England Team Talk.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *