Connect with us

New Tracks

One More Light Rilis Single Kedua “Calista” Yang Terinsipirasi Dari Kisah Nyata

Dipublikasikan

pada

One More Light

One More Light, grup sophisti-pop asal Malang yang terdiri dari Nindi Cahya Sahputra (vokal), Pradhita Wahyu Alfarezy (gitar), dan Randa Kresna Putra Pangestu (gitar), terbentuk pada tanggal 1 Januari 2023. Setelah merilis single debut mereka, “With You,” pada 14 Desember 2023, mereka kini meluncurkan single kedua berjudul “Calista” pada 6 September 2024.

One More Light  Calista“Calista” berasal dari bahasa Yunani kuno yang berarti “yang paling cantik.” Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang mengungkapkan cinta atau melamar wanita yang ia cintai di momen yang indah. Lagu ini terinspirasi dari kisah nyata Rezy saat ia menyatakan cintanya kepada seorang wanita. Meskipun pada akhirnya cinta tersebut tidak berakhir dengan bahagia, One More Light mendedikasikan lagu ini sebagai anthem bagi siapa saja yang ingin melamar kekasihnya atau mengungkapkan cinta, bukan hanya sekadar cerita pribadi Rezy.

Proses produksi “Calista” dimulai pada Mei 2024 dengan Rezy sebagai produsernya, dibantu oleh music director dan sound engineer Wahyu “Unyep” Hermawan di MOZAICIAN Studio. Lagu ini memiliki tantangan tersendiri dalam produksinya, terutama karena One More Light bereksperimen dengan lebih dari satu vokal. Tantangan lainnya datang dari aransemen minimalis yang tetap harus terdengar kaya dan syahdu.

Kendala utamanya adalah pembagian vokal karena kini ada tiga vokal. Kami juga menghadapi tantangan dalam mengaransemen ‘Calista’ dengan gaya minimalis tapi tetap terdengar penuh,” ungkap Rezy.

Keputusan untuk memasukkan harmonisasi tiga vokal juga berkaitan dengan rencana mereka untuk mini album yang akan datang.

Single ‘Calista’ ini kami susun dalam format grup vokal tiga orang untuk menonjolkan karakter vokal setiap anggota. Ke depannya, kami akan sering menggunakan format ini di mini album mendatang,” tambah Rezy.

Setelah merilis “Calista”, One More Light akan melanjutkan promosi dengan membagikan bunga dan kartu ucapan berisi kutipan lirik dari lagu tersebut, serta barcode yang bisa discan untuk mengarahkan pendengar ke Spotify One More Light. Mereka juga merilis video lirik untuk lagu tersebut.

Selain itu, mereka akan melakukan media tour di berbagai stasiun radio di kota Malang dan tur lokal ke kampus-kampus serta beberapa mall di kota tersebut.

Single kedua One More Light, “Calista” sudah tersedia di semua platform digital streaming pada hari Jumat, 6 September 2024, melalui agregator Sunset Road Records.

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *