Connect with us

News

Reuni Clubeighties di Synchronize Fest 2019 Penuh Canda

Dipublikasikan

pada

Akhirnya setelah 10 tahun tidak tampil bersama bareng Vincent dan Desta, di Synchronize Fest 2019 ini mereka tampil lengkap berlima, di hari ketiga Synchronize Fest 2019, Minggu (6/10).

Penampilan Clubeighties di hari ketiga Synchronize Fest ini menjadi ‘lengkap’ dengan kehadiran Vincent sebagai bassist dan Desta sebagai Drummer. Di beberapa penampilan mereka bass dan drum di isi oleh suara musik yang telah direkam sebelumnya.

Band yang pertama kali terbentuk oleh lima alumni IKJ (Institut Kesenian Jakarta) pada tahun 1998. Lagu-lagu mereka bernuansa pop 80an.

Penampilan mereka dibuka dengan penayangan video yang menampilkan single terbaru mereka yang berjudul ‘Cahaya’, lagu di video klip terbaru mereka erat dengan nuansa musik era 80an.

Berbagai foto kolase dari masa ke masa Clubeighties ditampilkan di layar.

“Selamat malam semua, senang bisa bertemu semua disini. Moment yang luar biasa kita main disini,” kata Lembu.

“Kita kembali ke album pertama Clubeighties dimana semua masih ringan dan mudah, tapi dimana musik kita tak berubah, keep the music and the dance,” lanjut Lembu.

Lagu ‘Gita Cinta’, ‘Lagu Terakhir’ dan ‘Tapi Aku Suka Pacarmu’ dibawakan oleh mereka.

Kiki Ucup merupakan orang yang berjasa membawa Clubeighties tampil berlima di Synchronize Fest 2019 ini.

“Mungkin gw bukan satu-satu nya orang nunggu 5 orang ini manggung lagi, mari kita nikmati malam ini,” ujar Kiki Ucup selaku Program Director Synchronize Fest.

Beberapa lagu dari album pertama hingga terakhir mereka bawakan, seperti ‘Hingga Akhir Masa dan ‘I Love You’.

“Saya akan ingat hari ini bersama 4 orang sahabat dibelakang saya,” ujar Lembu.

Salah lagu yang berasal dari album Summer 83 yaitu ‘Dari Hati’ menjadi penutup penampilan Clubeighties malam itu.

Teks: Ryan Abdul Aziz
Foto: Ryan Abdul Aziz

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *