Connect with us

Music News

Polka Wars Melepas Video Klip ‘Sanctuary’

Dipublikasikan

pada

Setelah dirilis dalam format piringan hitam 7″ dibawah bendera Orange Cliff Records, Polka Wars akhirnya melepas video klip untuk lagu “Sancutary”. Disini Polka Wars yang beranggotakan araeng Adjie (vokal, gitar), Billy Saleh (gitar), Giovanni Rahmadeva (drum) dan Xandega Tahajuansya (bass) bekerjasama dengan sutradara muda bernama Riar Rizaldi.

Saya selalu ingin membuat sesuatu yang belum pernah saya liat sebelumnya di medium gambar bergerak,” ujar Riar Rizaldi memberi keterangan. Tidak terlalu rumit, Polka Wars mengaku hanya tinggal menyodorkan lirik dari lagu “Sancutary” dan menyerahkan segala proses penggarapannya kepada Riar. “Akhirnya, saya nekat aja bikin dulu, edit, dan serahin ke mereka,” tambahnya.

Karaeng Adjie sang vokalis memiliki opini sendiri tentang video klip “Sanctuary” ini. Dirinya menyatakan bahwa video klip tidak melulu menggambarkan imej dari sebuah band secara seutuhnya, “Intinya kita bodo amat. Sejujurnya kita tidak terlalu peduli antara hasil video klip dengan image band itu sendiri. Video klip, menurut kita, bukanlah murni sebagai medium promosi, apalagi sarana untuk hanya sekedar menunjukkan image tertentu dari sebuah band atau produk. Kita cuma mau bikin karya aja. Makanya berkaca dari Sanctuary dan Horse’s Hooves, fashion film buah kolaborasi dengan tulisan—fashion label lokal terkemuka, kedepannya mungkin kita bakal terus bikin video klip yang sifatnya naratif. Kalau bahasa kerennya sih kayak a film by gitu,” ungkap Karaeng.

YouTube video

photo: omarannas.com

Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *